EFEKTIVITAS BAKTERI PSEUDOMONAS AERUGINOSA DENGAN PENAMBAHAN GARAM, RAGI, DAN KUNYIT UNTUK PENGURAIAN LIMBAH PLASTIK

Authors

  • Muhammad Syauqi Fittuqo, Faiq Azzam Nafidz SMA Negeri 3 Semarang

Keywords:

sampah plastik, bakteri Pseudomonas aeruginosa, penguraian

Abstract

Permasalahan tentang sampah plastik telah menjadi pokok pembicaraan dalam berbagai media. Bahan plastik ini digunakan dalam berbagai jenis peralatan, seperti alat makan, kemasan, dan lain sebagainya, yang diproduksi dan dipakai secara terus-menerus di kehidupan sehari-hari. Hal ini dilakukan karena plastik memiliki ciri mudah dibentuk, kuat, awet, dan sulit terurai. Namun, ciri plastik yang sulit terurai ini dapat berdampak buruk bagi lingkungan sekitar. Dikatakan bahwa sampah plastik akan terurai selama puluhan hingga ratusan tahun oleh alam. Karena itu, banyak sampah plastik yang tertimbun di daerah-daerah, baik di darat maupun laut. Sampah-sampah ini tentunya dapat mengganggu kehidupan biota lingkungan yang ada. Maka dari itu, dilakukan penelitian tentang bakteri pengurai plastik yang bernama Pseudomonas aeruginosa. Bakteri ini dikatakan dapat mempercepat penguraian sampah plastik. Penelitian ini dilakukan dengan mengamati proses penguraian sampah plastik oleh Pseudomonas aeruginosadalam kondisi-kondisi tertentu, seperti tidak ditambahkan zat tertentu, ditambahkan garam dapur, ragi, dan ekstrak rimpang kunyit. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif, dengan mengamati kondisi plastik setiap pekan dan menjelaskannya dalam bentuk deskriptif. Hipotesis dari penelitian ini adalah bahwa bakteri Pseudomonas aeruginosa dapat mempercepat penguraian sampah plastik, dan akan lebih cepat jika diberi zat garam dapur atau ragi, serta lebih lambat jika diberi zat ekstrak rimpang kunyit.

Downloads

Download data is not yet available.

Published

2024-01-01

Issue

Section

Articles